Tontonan yang Bapernya Ngalahin Drama Korea. Bikin Hati Tercabik-cabik Nggak Karuan


Drama Korea memang paling juara soal bikin baper para penontonnya. Ceritanya yang romantis, pemerannya yang cantik dan ganteng, serta sinematografinya yang menarik, jadi daya tarik tersendiri bagi para fans K-drama.

Tapi, tahukah kamu kalau drama dan film dari negara-negara lain pun banyak yang nggak kalah romantis dan bikin baper? Entah itu film atau drama dari Barat, Asia, maupun yang diproduksi di dalam negeri. Banyak juga kok tontonan baper yang diproduksi di luar negari Ginseng. Kalau kamu nggak percaya bisa langsung buktiin habis nonton ini! Pssst, jangan lupa buat kuatkan hati sebelum nonton ya. Hehehehe.


1. Bangkok Traffic Love, film Thailand yang diproduksi tahun 2009 dan masih tetap bikin kamu galau walaupun sudah nonton berkali-kali

Kamu yang bermimpi ingin jalan-jalan ke luar negeri, terutama ke Thailand, film ini wajib banget kamu tonton. Adegan-adegan di film ini akan mengajak kamu jalan-jalan mengunjungi tempat-tempat keren di Bangkok.

Selain itu, cerita cintanya juga nggak kalah romantis dari drama Korea. Kisah cinta yang diceritakan di film ini adalah tentang Mei Li (Cris Horwang) dan Loong (Theeredej Wongpuapan). Yang paling bikin baper itu ending-nya sih, pasti bikin kamu kena galau akut.

2. Bercerita tentang bagaimana mencintai apa adanya, Me Before You akan berhasil bikin kamu meneteskan air mata

Diceritakan seseorang bernama Will Trayner (Sam Claflin), pemuda tampan dan kaya yang hidupnya nyaris sempurna. Tapi semuanya tiba-tiba berubah drastis sejak ia menjadi cacat karena kecelakaan lalu lintas. Ia pun merasa putus asa dan hilang harapan.

Hingga akhirnya bertemu Louisa Clark (Emilia Clarke) yang datang ke rumahnya sebagai perawat. Louisa merupakan karakter yang mencintai Will apa adanya hingga akhir hayatnya yang pasti akan membuat kamu berlinang air mata. Ya Tuhan. :’)

3. Jangan sepelekan kualitas webseries! Yang satu ini kualitasnya setara film dan bapernya nggak ketulungan: SORE, bercerita tentang istri dari masa depan

Webseries sudah mulai marak tayang dan nggak sedikit pula yang nonton. Buat kamu yang belum familiar, webseries adalah tayangan singkat yang diunggah di laman video YouTube atau Video.com, tapi kualitasnya sudah setara film layar lebar.

Buatmu yang merasa punya hati yang tangguh, coba tantang ketangguhannya dengan nontonin webseries SORE: Istri dari Masa Depan yang dirilis 1 Februari 2017 lalu. Bercerita tentang wanita yang datang dari masa depan bernama Sore yang diperankan oleh Tika Bravani. Ia datang ke masa lalu untuk mengubah hidup suaminya, Jonathan yang diperankan oleh Dion Wiyoko. Dari episode awal saja, kamu sudah dimanjakan dengan pemeran yang punya skill akting di atas rata-rata. Nggak akan dikecewakan pastinya!

Webseries yang dipersembahkan oleh Tropicana Slim ini dikabarkan akan tayang hingga 9 episode. Minggu ini, sudah tayang 5 episode, lho. Wah, sudah separuh jalan mendekati tamat dong! Pssst! Episode barunya di-upload di Youtube-nya Tropicana Slim setiap Rabu jam 12 siang. Jangan kelawatan satu detik pun ya pas nonton.

Dari komentar penonton di channel YouTube, mereka semua nggak rela kalau webseries ini tamat nantinya. Lucunya lagi, pada mau janji buat hidup sehat, asalkan kisah Sore dan Jonathan yang berdurasi 12 menit tiap episodenya ini ditambah. Biar nggak cepat tamat ceritanya. Wah, ada-ada aja!🙂

Selain di Jakarta, webseries yang ber-genre komedi romantis ini syutingnya berlokasi di Italia, tepatnya di Petritoli dan Ponza. Bersiaplah, karena kamu akan dibikin berlipatganda bapernya! Ada banyak banget quotes yang ngena banget di hati! Nggak cuma baper doang, tapi juga membuat kamu sadar melakukan gaya hidup sehat dan menambah rasa sayang terhadap keluarga. Wajib banget ditonton sih #SoreTheSeries ini, ceritanya segar dan romantis, nggak kalah sama drama Korea!

4. Film remake berjudul Badai Pasti Berlalu, dari judulnya saja sudah bisa dipastikan ceritanya tentang orang-orang galau

Film yang pertama kali diproduksi pada tahun 1977 dan dibuat ulang pada tahun 2007 merupakan film yang diangkat dari novel berjudul sama karya Marga T. Film terbarunya dibintangi Vino Bastian, Wingky Wiryawan, dan Raihaanun.

Bercerita tentang Siska yang dikhianati kekasihnya. Ia lalu bertemu Leo teman kuliah kakaknya, yang membuatnya jatuh cinta. Tapi ternyata Leo hanya memanfaatkannya. Sedih banget!

5. Kamu merasa galau karena sudah terlalu lama hidup sendiri? Mungkin kamu harus menonton film Cyborg She dari Jepang

Film ini menghidupkan karakter pria bernama Jiro, sosok yang lemah dan selalu hidup sendiri. Ia bahkan merayakan ulang tahunnya tanpa siapapun. Hingga akhirnya Jiro bertemu wanita yang membuatnya jatuh cinta di sebuah mal. Sayangnya, ternyata wanita itu adalah robot. Bagaimana nasib Jiro kemudian?

6. Sudah nonton film Gita Cinta dari SMA, tentang cinta yang dipisahkan dan menyebabkan penonton jadi baperan?

Ini adalah film lawas yang diproduksi tahun 1979 dan dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas seperti Rano Karno, Yessi Gusman, Ade Irawan, dan Adisoerya Abdi. Dan diproduksi ulang belum lama ini dengan judul Galih dan Ratna.

Bercerita tentang Ratna dan kekasihnya yang harus dipisahkan karena orang tua mereka berbeda suku. Soundtrack film ini bakal bikin kamu baper akut berhari-hari lho, guys, karena mengingat masa-masa SMA kamu, saat dengan dia~

7. Film 500 days of summer sudah sangat terkenal soal betapa baper ceritanya, tapi tetap jadi juaranya sih film yang satu ini

Buat kamu yang merasa di-friendzone-in, yakin deh, kalian pasti nggak melewatkan nonton film ini. Kisahnya yang kamu banget bikin nggak tahan dan bawaannya pingin elus dada melulu. Ceritanya tentang Tom (Joseph Gordon-Levitt) yang jatuh cinta pada Summer (Zooey Dischanel).

Rasa cinta yang terlalu besar membuat kehidupannya naik turun selama 500 hari. Dan akhir ceritanya bakal bikin kamu gemas dan ingin berteriak sekencang-kencangnya. Baper!

Nah, dari beberapa tontonan yang sudah di-list oleh Hipwee, mana nih yang jadi favoritmu, guys? Jangan lupa siapin stok tissue sebanyak-banyaknya! Hehehehe.

Sumber: http://www.hipwee.com/hiburan/tontonan-yang-bapernya-ngalah-drama-korea-bikin-hati-tercabik-cabik-nggak-karuan/

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »